Sejak munculnya sistem operasi Android November 2007, sistem operasi Android terus mengalami peningkatan versi diawali dengan versi 1.1 hingga versi yang baru saja di release yaitu versi 2.3 (Gingerbread)
Entah dengan maksud apa, diawali dari versi 1.5 sistem operasi Android memakai nama-nama makanan/kue untuk nama alias dari versi Android yang di rilis.
Android versi 1.1
Versi ini dirilis pada 9 Maret 2009, yang muncul dengan pembaruan terhadap estetika pada aplikasi, jam alarm, voice search (pencarian suara), pengiriman pesan dengan Gmail, dan pemberitahuan email.
Android versi 1.5 (Cupcake)
Android Cupcake
Cupcake atau dalam terjemahan bebas berarti kue cawan adalah nama alias dari sistem operasi Android versi 1.5. Ada beberapa pembaruan dan juga penambahan beberapa fitur pada versi ini yaitu adanya kemampuan untuk merekam dan menonton video pada modus kamera, mengupload video ke Youtube dan gambar ke Picasa secara langsung, dukungan Bluetooth A2DP, animasi layar, dan keyboard pada layar.
Android versi 1.6 (Donut)
DonutDonut dikenal juga dengan kue berlubang dipakai sebagai nama alias dari versi Android 1.6. Versi ini dirilis September 2009 dengan kemampuan proses pencarian yang lebih baik dibanding sebelumnya, penggunaan baterai indikator dan kontrol applet VPN. Serta ada tambahan fitur galeri yang memungkinkan pengguna untuk memilih foto yang akan dihapus. Versi ini telah mampu diintegrasikan dengan CDMA / EVDO, 802.1x, VPN, Gestures, dan Text-to-speech engine.
Latest Posts
Categories: